BUTON,SENTILNEWS.COM - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Buton menggelar diskusi media dengan tema "peran media sebagai sarana komunikasi publik dalam pengawasan tahapan pemilu 2024" di rumah makan silvana, pasarwajo (12/10/23) pagi .

Hadir pada kegiatan ini, ketua Bawaslu Buton Maman SH, koordiv P3S Delti Jeans,SE, kepala Sekretariat Bawaslu Buton la ode Nur Adi Wijaya, S.sos, M,Si serta para insan pers.

Dalam sambutannya ketua Bawaslu Buton Maman, SH, menyampaikan  “kegiatan ini  sebenarnya sudah lama kami rencanakan, karena kami sadar betul pelaksanaan pemilu tahun 2024 ini sangat berat. Karena di tahun yang sama pilkada itu dilaksanakan. Sehingga sangat  penting kami melibatkan media dalam proses  melakukan pencegahan ataupun pengawasan terhadap para peserta pemilu ” jelasnya.

Lanjut Maman“saat  ini tinggal 4 bulan pemungutan suara. Jujur saja, kita  sudah memasuki  tahapan yang sangat-sangat berat. Sehingga peran semua stakeholder khususnya teman-teman pers perlu kami libatkan,

"Kerena dari perslah,informasi-informasi yang berkembang itu, bisa di cegah atau disampaikan, apalagi sala satu fungsi pers adalah mengontrol publik, Sehingga potensi penyebaran hoax di media sosial, isu  sara dan  money politik dapat terawasi dengan baik" tutupnya

Pada diskusi ini Bawaslu Buton mengahadirkan pemateri ketua PWI kota Baubau, La Ode Aswarlin, SH, dengan membawa materi Peran pers dalam pemilu 2024.

Image
Ketua Basawlu Buton Bersama ketua PWI Kota Baubau Melakukan Penandatangan MOU

Di akhir kegiatan , Bawaslu Buton dan persatuan Wartawan Indonesia (PWI) kota bau bau, melakukan  penandatanganan MOU tentang Pengawasan Partisipatif pada Pemilihan Umum dan pemilih pada pemilu 2024.